Resep Koki
Shares

Resep Ikan Asin Balado Hijau

    Shares

    Jika biasanya bahan utama bumbu balado adalah cabe merah dan cabe rawit kali ini bumbu baladonya berbeda karena menggunakan cabe hijau, soal rasa di jamin tidak jauh berbeda dengan balado-balado biasanya. Bumbu balado cabe hijau ditambah dengan ikan asin pasti akan membuat anda ketagihan memakannya, jangan lupa sajikan dengan nasi hangat agar semakin terasa kenikmatan Ikan Asin Balado Hijau ini, selamat menikmati.

    IkanAsinBaladoHijau

    Ilustrasi hasil masakan

    Bahan:

    • 200 gr ikan asin bulu ayam
    • Minyak untuk menggoreng dan menumis
    • 3 lembar daun jeruk
    • 2 cm lengkuas, memarkan
    • 1 sdm kecap manis
    • 1 sdt gula pasir
    • ½ sdt bubuk merica
    • Garam secukupnya
    • 4 buah tomat hijau, belah 4

    Tumbuk Kasar:

    • 5 butir bawang merah
    • 1 siung bawang putih
    • 8 buah cabai hijau keriting
    • 3 buah cabai rawit hijau
    • 1 cm jahe muda

    Cara Membuat:

    1. Rendam ikan asin dalam air hangat, biarkan selama 20 menit atau hingga lunak. Tiriskan. Goreng dalam minyak panas hingga kecokelatan dan matang.
    2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang ditumbuk, daun jeruk dan lengkuas hingga harum. Tambahkan kecap manis, gula pasir, bubuk merica dan garam, aduk rata.
    3. Masukkan ikan bulu ayam dan tomat hijau, aduk rata. Masak sebentar hingga tomat sedikit layu. Angkat.

    ***