Resep Koki
Shares

Resep Nasi Goreng Nanas

    Shares

    Nasi goreng yang beralaskan piring atau beralaskan mangkuk? Itu sih sudah biasa. Bah kali ini resep nasi goreng nanas akan memberikan penyajian yang sangat berbeda karena ia biasa disajikan ke dalam buah nanas yang isinya telah dilubangi.

    Penyajian ini sangatlah menarik karena bahan campuran dari nasi goreng ini juga adalah nanas. Nasi goreng nanas yang berasal dari Thailand ini bisa dinikmati meskipun anda tidak sedang berkunjung ke Thailand. Berikut ini resep nasi goreng nanas yang menggugah selera.

    nasgornanas

    Bahan-bahan yang dibutuhkan:

    • 1 cangkir nanas potong dadu
    • 4 sdm minyak untuk menggoreng
    • 2 siung bawang merah, iris tipis
    • 4 cangkir nasi matang
    • 1 cabai merah atau hijau
    • ½ cangkir kacang polong
    • 3 sendok makan kaldu ayam
    • 2 sendok teh bubuk kari
    • 3 siung bawang putih, cincang
    • 1 butir telur, kocok
    • 3 batang daun bawang
    • 3 sendok makan kecap
    • gula secukupnya
    • garam secukupnya
    • 8-12 udang segar (optional)
    • kismis dan kacang mede secukupnya (optional)

    Cara membuat:

    1. Awalnya, berilah sedikit minyak pada nasi yang sudah disiapkan kemudian aduklah supaya nasi tak menggumpal.
    2. Selanjutnya, tumislah irisan cabe serta bawang sampai menjadi harum.
    3. Pinggirkan tumisan bawang, lalu masak orak-arik telur di dalam wajan.
    4. Kemudian, campurkan telur dengan tumisan bawang. Tambahkanlah kaldu ayam, bubuk kari, gula, kecap, , dan garam secukupnya.
    5. Masukkanlah kacang mede (bila memakai), lalu masukkan nasi yang sudah disiapkan. Aduk sampai rata.
    6. Berikutnya, masukkan kacang polong, nanas,serta  kismis. Aduk dengan rata.
    7. Kini, siap untuk disajikan dalam setengah buah nanas yang sudah dilubangi pada tengahnya.