Resep Koki
Shares

Resep Pizza Keju Dan Oreo

    Shares

    Sajikan masakan istimewa untuk menemani waktu bersantai anda besama keluarga. Memasak dengan penuh kasih akan membuat anda semakin di cintai oleh anak dan juga suami tentunya. Ingin memasak sajian yang lezat? Kami merekomendasikan Pizza Keju dan Oreo yang super lezat ini.

    Resep kali ini berasal dari Kokiku TV. Pizza Keju dan Oreo merupakan dua pizza dengan topping yang akan di sukai keluarga anda. Pertama adalah topping keju yang gurih dan tentunya lezat akan di sukai suami anda dan yang kedua adalah topping oreo yang manis yang akan di sukai oleh anak-anak. Yuk segera memasaknya di rumah.

    pizza-oreo-keju

    Bahan Adonan Pizza

    • 390 gr tepung terigu protein tinggi
    • 2 1/2 sdt ragi aktif
    • Garam secukupnya
    • 1/4 gelas minyak zaitun
    • 1 gelas air hangat
    • 3 sdm tepung panir
    • Kertas roti

    Bahan Topping Pizza Keju

    • Saus tomat secukupnya
    • Parutan keju cheddar
    • Keju Mozzarella
    • Gouda Cheese
    • Yellow cheddar
    • Blue cheese

    Bahan Topping Pizza Oreo

    • 400 gr cream cheese
    • 1 sdt tepung maizena
    • 1 butir telur
    • 1 bungkus oreo
    • 50 gr tepung gula
    • 100 ml krim cair

    Cara Membuat Adonan Pizza

    Langkah 1 : Letakkan tepung terigu diatas meja dan buatlah lubang di tengah-tengah tepung terigu.

    1-pizza-oreo-keju

    Langkah 2 : Campurkan 2 1/2 sendok ragi aktif di tengah lubang tepung terigu tadi.

    2-pizza-oreo-keju

    Langkah 3 : Tambahkan garam secukupnya beserta 1/4 gelas minyak zaitun

    3-pizza-oreo-keju

    Langkah 4 : Aduk sebentar tepung terigu yang sudah dicampurkan bahan diatas lalu tambahkan air hangat.

    4-pizza-oreo-keju

    4--pizza-oreo-keju

    Langkah 5 : Selanjutnya ulen adonan hingga halus dan juga elastis (kalis). Cara mengecek adonan yang sudah kalis adalah jika adonan sudah tidak lengket lagi berarti sudah kalis.

    5-pizza-oreo-keju

    5--pizza-oreo-keju

    Langkah 6 : Tutup adonan yang sudah kalis dengan kain basah selama 20 menit.

    6-pizza-oreo-keju

    Langkah 7 : Ketika sudah 20 menit bungkus adonan dengan plastik khusus makanan. Diamkan adonan selama kurang lebih satu jam hingga adonan mengembang.

    7-pizza-oreo-keju

    7--pizza-oreo-keju

    Langkah 8 : Bentuk adonan menjadi pizza jangan lupa taburkan sedikit tepung agar tidak lengket

    8-pizza-oreo-keju

    8--pizza-oreo-keju

    8---pizza-oreo-keju

    Langkah 9 : Taburkan tepung panir diatas kertas roti lalu letakkan adonan pizza diatasnya.

    9-pizza-oreo-keju

    Cara Membuat Topping Keju

    Langkah 1 : Ratakan saus tomat diatas adonan pizza.

    10-pizza-oreo-keju

    Langkah 2 : Setelah saus tomat rata langkah selanjutnya untuk membuat topping keju adalah tambahkan semua keju yang di siapkan tapi diatas adonan pizza.

    11-pizza-oreo-keju

    11--pizza-oreo-keju

    Langkah 3 : Pindahkan adonan pizza ke dalam loyang lalu panggang pizza sekitar 5-10 menit di oven dengan suhu 220 derajat celcius.

    12-pizza-oreo-keju

    Yummi! Pizza topping keju siap dinikmati

    13-pizza-oreo-keju

    Cara Membuat Topping Oreo

    Langkah 1 : Aduk rata tepung maizena, cream cheese 200 gr dan telur untuk saus pizza oreo.

    14-pizza-oreo-keju

    Langkah 2 : Ratakan saus manis diatas adonan pizza.

    15-pizza-oreo-keju

    Langkah 3 : Tuangkan 1 bungkus oreo sambil di hancurkan di atas adonan pizza.

    16-pizza-oreo-keju

    Langkah 4 : Pindahkan adonan pizza ke dalam loyang lalu panggang pizza sekitar 5-10 menit di oven dengan suhu 220 derajat celcius.

    Sambil menunggu pizza matang sekarang anda buat saus untuk pizza oreo berikut langkahnya:

    Langkah 5 : Masukkan 200 gr cheam chese, tepung gula, krim cair lalu aduk rata sampai berubah menjadi saus (sampai mengental).

    18-pizza-oreo-keju

    Tuangkan saus krim di atas pizza oreo dan pizza manis siap di nikmati.

    19-pizza-oreo-keju

    Mudah bukan membuatnya. Anda bisa memilih mau topping yang asin atau yang manis. Semoga resep dari kami akan di sukai oleh anda juga keluarga. Selamat mencoba dan jangan lupa bagikan kepada teman-teman anda.